Tech

Kabar Baik Buat Anak Biologi: Ratusan Ribu Gambar dan Karya Ilmiah Bisa Diunduh Gratis

Download Gratis Materi Biologi Charles Darwin

Biodiversity Heritage Library (BHL) baru saja menyebarluaskan 150.000 sketsa biologis, beberapa dari abad ke-15, di domain publik. Kalian bisa mengunduhnya secara cuma-cuma.

Gambar-gambarnya diambil dari jurnal, bahan penelitian, dan arsip perpustakaan yang mencapai 55 juta halaman literatur. Menurut situsnya, BHL adalah “perpustakaan digital keanekaragaman hayati terbesar di dunia.” Selain konten domain publik, BHL juga bekerja sama dengan pemegang hak untuk membuat materi berhak cipta tersedia di bawah lisensi Creative Commons.

Videos by VICE

“Untuk mendokumentasikan spesies Bumi dan memahami kompleksitas ekosistem yang terus berubah di tengah krisis kepunahan dan perubahan iklim, para peneliti memerlukan akses terhadap pengetahuan kolektif tentang keanekaragaman hayati yang belum pernah ada sebelumnya,” demikian bunyi keterangan dalam situs BHL.

Pengguna dapat mencari buku berdasarkan judul dan membacanya secara digital, atau mengikuti akun Instagram BHL untuk menikmati gambar-gambar dari buku. Kalian bisa melihat sketsa kelelawar yang keren banget, membaca buku panduan menjadi taksidermis, atau menikmati koleksi buku dari perpustakaan Charles Darwin. Bukan cuma yang ditulis Darwin saja, tetapi juga yang dimilikinya. Buku-buku itu di-scan dengan sangat detail.

“Buku dan arsip sejarah alam mengandung informasi yang sangat penting tentang keanekaragaman hayati, tapi cuma segelintir yang tersedia secara global. Bagi ilmuwan, efisiensi penelitian ilmiah sulit diwujudkan tanpa akses yang luas pada literatur keanekaragaman hayati,” lanjutnya.

Silakan kunjungi situs BHL untuk mengecek koleksinya, atau akun Flickr mereka untuk menikmati sketsa hewan yang digambar ratusan tahun lalu.

Artikel ini pertama kali tayang di Motherboard