Pamer Kemewahan

Barang Mahal Tak Berfaedah: AirPods Emas Seharga Rp955 Juta

Iya deh, kalau sampai merasa barang ini perlu dibeli berarti kalian tajir melintir. Tapi tolonglah… duitnya mending buat beli yang lain aja.
JT
Chicago, US
Barang Mahal Tak Berfaedah: AirPods Emas Seharga Rp955 Juta
Foto dari arsip Caviar 

Apple baru meluncurkan AirPods Pro Oktober lalu. Earpiece ini katanya versi lebih bagus dari AirPods yang sudah ada. Dengan harga $250 (Rp3,5 juta), pembeli bisa memilih ukuran yang pas dengannya — bahkan jika ukurannya berbeda dari telinga manusia kebanyakan.

Harga jutaan buat sepasang earphone sebenarnya sudah cukup mahal, tapi perusahaan barang mewah Caviar di Rusia beranggapan itu belum ada apa-apanya. Kalau AirPods Pro bisa dijadikan barang mahal sekalian, kenapa enggak?

Iklan

Seperti yang dijelaskan Mashable, edisi Airpods Emas Caviar “terbuat dari 750 konten berbahan emas”. Dengan kata lain, emasnya 18 karat dan berisi 75 persen emas. Mau tahu harganya berapa? 67.790 dolar AS atau setara Rp955 juta. Yap, seriusan. Deskripsi produknya menjelaskan earphone tersebut "cuma ada satu pasang setiap ukuran".

Oh ya, Caviar juga menawarkan iPhone 11 “ Solarius Zenith” yang berlapis berlian. Harganya cuma $139.000 (Rp1,9 miliar) aja, kok! Berhubung Caviar baik hati, mereka kasih diskon buat iPhone dengan hiasan bulan. Harganya jadi $13.000 (Rp182 juta). Lebih murah daripada AirPods emasnya.

Aku sendiri enggak paham apa gunanya beli produk keluaran Apple yang mahal tapi sengaja dibikin lamban setelah lama dipakai. Emang sih, orang-orang bakalan tahu kalian tajir habis kalau punya AirPods emas. Cuma, untuk apa merogoh kocek dalam buat barang yang gampang hilang? Mending juga duitnya dipakai yang lain aja.

Artikel ini pertama kali tayang di VICE US.