Berabad-abad lalu, prosesi menuju kedewasaan senantiasa dilakukan pemuda Mandan, suku penduduk asli Benua Amerika. Prosesi itu wujudnya adalah menggantung tubuh seseorang secara sengaja dengan kait tertempel di kulit. Praktik di Suku Mandan itu menjadi salah satu catatan pertama tentang manusia yang nekat menggantung tubuh demi mencapai kedalaman spiritual.
Cara ekstrem seperti menggantung tubuh melibatkan kait tajam rupanya menyebar ke berbagai negara, dan terus bertahan hingga era modern sekarang. Bahkan, aksi sengaja menggantung diri ini menjadi gaya hidup yang sedang tren di Kroasia. Aktivitas nekat itu dipercayai bisa membawa pelakunya ke ranah spiritual yang lebih tinggi.
Videos by VICE
Rekan kami Galeb Nikačević dari kantor VICE Serbia mendatangi langsung komunitas yang nekat melakoni aksi sengaja menggantung diri demi tujuan spiritual. Dia mempertanyakan motivasi anggotanya plus melihat dari dekat seperti apa proses pencarian spiritual ekstrem tersebut.
Simak videonya di tautan awal artikel ini.